Selasa, 02 Juni 2009

H-27

sampai rumah sekitar jam setengah dua dini hari tadi
hampir tidak ada yang ku kerjakan pagi ini selain bangun tidur sangat terlambat sekitar jam 11 dan menyadari bahwa rumah sepi tidak ada orang. menghabiskan waktu dengan menonton Mr. Bean cartoon di youtube, lumayan. chat sebentar dengan dita menggosip (namanya juga manusia, cewek lagi), chat dengan papa membahas masalah kelulusan dsb beserta kepulanganku nanti yang katanya mereka akan hadir pada acara penutupan orientasi pada tanggal 7 juli nanti. sementara mas dan mama akan datang sebelumnya dan akan menyambutku di bandara sebelum aku digiring ke wisma handayani untuk orientasi lagi. yang dipikiranku cuma satu. aku harap saat mama dan mas menyambutku mereka membawakan nasi padang untukku (hahaha otak korslet yang dipikirkan nasi padang terus). ngobrol sedikit dengan mama yang aku dengar benar-benar sedang berdiet lemak dan kolesterol dengan tidak makan gorengan, bahkan tempe pun direbus. hanya papa yang masih makan gorengan. sementara aku setuju banget kalau mama diet kolesterol dengan tidak makan gorengan atau memasak menggunakan santan. aku sekarang lebih cermat dan hati-hati masalah makanan. no gorengan, no lemak. tinggal di hostfam sini yang kehidupannya nyaris sehat tidak makan gorengan sama sekali (kecuali saat aku bikin lumpia) membuatku berpikir. aku yang di indonesia sakit-sakitan terutama kalau kecapekan disini alhamdulillah tidak pernah sakit secara serius kecuali saat alergi spring yang lalu dan itu pun berlalu begitu saja tanpa aku obatin. mungkin itu ya salah satu penyebab mengapa kebanyakan orang di USA sini bisa hidup jauh lebih lama dibandingkan orang di indonesia. grandma ku disini yang berusia 80 tahun masih sangat sehat dan lincah. buktinya dia tinggal sendiri di apartemennya dan juga masih sering nyetir kemana-kemana sendiri.
lumayan tidak ada acara pergi khusus berlibur. karena apa mom ku kerja disini, hairdresser justru banjir job saat liburan. host sister dapat kerja juga sebagai instruktur renang dan anehnya dia tahu nggak bisa renang dan aku bilang ke mom kalau aku pingin bisa renang mom justru bingung mencarikan instruktur lain sementara aku bilang kenapa nggak si paige aja yang ngajarin aku renang? dia nggak ada respon tuh, ya udahlah. ternyata ada linn yang mau ngajarin renang tapi ya itu dia masih sibuk keluyuran sama taman-temannya. aku sih maklum sajalah. yah dinikmati. barangkali ada pembaca yang mau mengajari aku renang secara gratis?
jadi malam tanggal 1 juni diajakin paige ke snowbiz. nggak tahu kenapa snowbiz saat musim spring dan summer ini populer banget. kalian tahukah apa snowbiz itu? cuma es serut yang dikasih sirup bermacam-macam rasa sesuai permintaan kita. mirip es lukong jaman ku sd yang es serut dicetak di tutp gelas kemudian dikasih sirup. tapi bedanya sirup di snowbiz sirup sehat dan memang untuk dikonsumsi manusia. sementara sirup si es lukong itu perlu dites kebenarannya apakah layak dikonsumsi manusia atau tidak. bayangkan saja bahan si sirup adalah pemanis buatan (sari manis yang tidak terdaftar di depkes karena kandungannya berbahya bagi manusia dan juga anci (pewarna kertas yang juga sangat berbahaya bagi kesehatan). harga si snowbiz ini lumayan kalau di rupiahkan. 1 cup ukuran small seharga $1,5 atau (1,5x11.000=Rp. 16.500)
ternyata kita nggak jadi ke snowbiz karena si garry, pacarnya paige datang ke rumah lewat jam 9 malam, si snowbiz tutup jam 9.30 pm. jadi ya sudahlah akhirnya nongkrong di rumah garry mau nonton dvd juga katanya. tiba-tiba datang teman lainnya. nggak jadi nonton dvd tapi malah nongkrong di backyard sambil nyalain api untuk penghangat. cuaca lumayan cerah sedikit dingin tap berkat si api itu nggak terasa. orang tua garry lagi nggak ada. beberapa teman mulai deh merokok. tapi mereka ngrokoknya cigar (cerutu). aneh, itu termasuk mahal. kemudian datanglah rhys, sambil bawa soda dan peralatan aneh seperti selang besar bercabang dua corong bensin eceran. mirip setir sepeda. iseng tanya rhys itu apa dia menjelaskan namanya bong beer. orang menuangkan beer disitu kemudian ada keran di tengahnya dibuka maka beer akan mengucur dengan deras langsung deh diminum. aku sih kurang percaya dengan penjelasan rhys karena dia pernah membohongiku dengan menjelaskan democrat=evil. eh ternyata rhys tidak berbohong. dengan soda beberapa teman bahkan dia sendiri mencobanya. bukan rhys namanya kalau membiarkan aku duduk tenang. dia dan garry memaksaku untuk mencoba juga, ditambah joewy adik garry yang besoknya ujian semester masih bertahan sampai lewat tengah malam demi melihatku mencobanya. rhys membujukku bahwa aku hanya mencoba setengah kaleng soda saja. karena soda yang dibawa adalah mount dew aku menolaknya karena kafeinnya tinggi sekali. bisa dua hari tidak tidur setelah minum mount dew itu. rhys nggak juga menyerah ditawarkannya rootbeer dan ditunjukkan padaku kalau itu caffein free. maka mau tidak mau aku pun mencobanya. takut mereka curang aku sendiri yang menuangkan setengah kaleng rootbeer itu. dipikir-pikir aku seperti manusia gelonggong (a.k.a sapi gelonggong) sebelum menaruh selang besar di mulut aku menjulur-julurkan lidah sampai mereka kesal dan rhys berkata, "ines put your tongue in your mouth". aku sempat bilang wah setengah kaleng banyak amat ya sampai tinggi gitu. mereka bilang itu cuma sedikit ko hanya saja selangnya panjang jadi kelihatan banyak. setelah memasukkan selang ke mulut aku mengacungkan jempol ok, kyle membuka keran dan rootbeer mengalir deras. aku cuma merasa biasa saja maklum anak desa biasa ngglogok (meneguk) dar kendi. lah justru mereka yang bengong terheran-heran sambil tepuk tangan dan tertawa. eh sialan ternyata mereka main curang. di akir mereka bilang kalau itu nggak setengah kaleng rootbeer tp satu. garry diam-diam menambahkannya tanpa sepengetahuanku. sialan. tapi di akhir mereka malah berebutan memeluk, kagum katanya. karena perkiraan mereka baru sedetik saja aku pasti akan muntah. secara itu soda kan banyak gas nya apalagi kalau ngglogok. hehehe, kebiasaan bapakku yang selalu ngglogok coca-cola dari botolnya membuatku sering menirunya dan membuahkan hasil. si rhys bahkan ngomong, "i'm so impress. i even don't have any face in front of you". hahaha....rasain tuh pikirku. emang segitu gampangnya ngerjain orang indonesia. lain kali aku tantang makan cabe sampai kamu mencret baru tahu rasa pikirku sambil tersenyum sendiri. remaja dimanapun mereka berada memang sering melakukan hal aneh-aneh. apa kalian juga?

Tidak ada komentar: